[PASCAUINBDG]
Persiapan yang telah dilakukan beberapa bulan kebelakang menjadi ikhtiar kami untuk mencapai nilai terbaik pada kegiatan akreditasi internasional ini. Sudah banyak usaha yang melibatkan banyak sumber daya manusia dari berbagai sektor dan divisi yang relevan menuju keberhasilan kegiatan akreditasi internasional FIBAA. Terhitung sejak bulan Mei 2023 persiapan kami lebih padat dan teliti dimulai dari pengumpulan data, serta kelengkapannya. mengadakan benchmarking dan berbagi pengalaman dengan beberapa instansi yang telah melalui akreditasi ini dengan tujuan menjadi sebuah acuan untuk kami dalam menyempurnakan usaha dan ikhtiar.
Sampai akhirnya hari akreditasi dan visitasi internasional pun tiba. Tercatat kegiatan ini dilaksanakan dimulai dari 7 Agustus sampai dengan 11 Agustus 2023. Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung sendiri mempersiapkan empat program studi yang nantinya akan divisitasi oleh tim FIBAA yang terdiri dari dua cluster dengan assesor ahli masing-masing yang terasosiasi dengan FIBAA. Cluster pertama terdiri dari program studi magister Studi Agama-Agama dan program studi doktor Pendidikan Islam, selanjutnya Cluster kedua terdiri dari Program studi magister Komunikasi & Penyiaran Islam dan Program studi Magister Hukum Ekonomi Syariah.
Pada setiap clusternya kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari berturut-turut, yang dimulai sejak pukul 12.30 WIB atau setara dengan pukul 08.00 di negara Jerman. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom serta ada salah satu perwakilan assesor yang hadir langsung melihat sarana dan prasarana dari setiap cluster yang terdiri dari prodi-prodi yang diakreditasi. Kegiatan ini juga menghadirkan seluruh sektor civitas akademika mengingat akreditasi ini bersifat internasional dan membutuhkan sistem dan data yang kongkrit dan faktual.
Kegiatan dimulai dari pembukaan / reception yang melibatkan Rektor dan Direktur beserta wakilnya yang selanjutnya dimulai menjadi beberapa sesi. Panel interview yang terdiri dari Management, Lecturers, Student and Alumni, dan juga Tenaga Kependidikan dilaksanakan pada setiap sesi yang berbeda disetiap clusternya. Pertanyaan yang diajukan oleh assesor kepada kami dapat dijawab dengan baik pada setiap sesinya sebagai bentuk verifikasi data yang telah diajukan sebelumnya.
Kami mengucapkan banyak terimakasih yang sebesar-besarnya dari berbagai pihak yang telah berusaha begitu maksimal atas kesuksesan Akreditasi visitasi internasional ini semoga amal kebaikan menjadi kunci pengetuk rahmat Allah SWT dan kebaikannya pula dibalas dengan baik oleh Allah SWT. Kegiatan ini Alhamdulillah terlaksana dengan lancar dan mencapai ekspetasi yang Program Studi dan Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati harapkan. Semoga dengan hasil yang keluar nanti menjadi jawaban terbaik atas usaha dan ikhtiar yang kami lakukan selama ini. Amin Yra.