UIN Sunan Gunung Djati Bandung… Unggul dan Kompetitif!!!
Tak henti-hentinya UIN Sunan Gunung Djati Bandung berinovasi untuk terus menjadi kampus yang unggul dan kompetitif. Kali ini di masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) jajaran pimpinan UIN Sunan Gunung Djati Bandung terus mendukung dosen-dosen untuk terus produktif dan berkarya, salah satunya melalui karya tulis ilmiah.
Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si mendorong produktifitas dosen-dosen UIN Sunan Gunung Djati Bandung dengan menyelenggarakan program “Karya Tulis Ilmiah Dosen UIN Sunan Gunung Djati Bandung pada Masa Work from Home Covid-19″. Program ini adalah bentuk apresiasi sekaligus menjaga produktifitas dan publikasi karya tulis ilmiah dosen-dosen di lingkungan UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Program Karya Tulis Ilmiah selama masa Work from Home Covid-19 ini mendorong 800 dosen untuk membuat karya tulis ilmiah dalam bentuk tim. Tidak kurang dari 200 publikasi artikel akan dihasilkan dari program ini. Selain dipublikasikan di Digital Library UIN Sunan Gunung Djati Bandung, program ini juga akan menghasilkan e-book ber-ISBN yang juga dipublikasikan di Google Book.
Untuk mendukung dan menyukseskan kebijakan dan program ini, dosen-dosen Pascasarjana dipimpin oleh Direktur Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani bersama-sama menyiapkan tim dosen sebagai penulis yang akan menghasilkan sekitar 25 artikel. Program ini salah satu hajat besar UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang terus optimis dan bersemangat walaupun berada pada masa Work from Home Covid-19.
Semoga pandemi Covid-19 segera berlalu, dan semua sivitas akademika UIN Sunan Gunung Djati Bandung senantiasa dilindungi Allah SWT dan diberikan kesehatan selalu. Aamiin Yaa Rabbal’alamiin. (USI Pasca)