Dari Naskah ke Publikasi | Kuliah Umum Program Studi Magister Ilmu Al-Quran dan Tafsir

Pascasarjana UIN SGD Bandung berharap dapat mendorong mahasiswa untuk lebih aktif berkontribusi dalam dunia akademik melalui publikasi artikel ilmiah.

[PASCAUINBDG] Rabu, 20 November 2024

Program Studi Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung sukses menggelar acara kuliah umum bertajuk “Dari Naskah ke Publikasi: Proses Penulisan Artikel Ilmiah yang Efektif” pada Rabu, 20 November 2024. Acara ini berlangsung di Auditorium Cinema, lantai 4 Gedung Pascasarjana, dan dihadiri oleh mahasiswa serta dosen dari berbagai kalangan.

Kegiatan ini dibuka oleh Prof. Dr. H. Ajid Thohir, M.Ag. Wakil Direktur I Pascasarjana UIN SGD Bandung. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kompetensi menulis artikel ilmiah yang berkualitas sebagai bagian dari kontribusi akademisi dalam pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya di bidang studi Islam.

Acara juga diisi dengan sambutan diskusi oleh Hj. Eni Zuliaha, M.Ag., Ketua Program Studi Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir. Ia menjelaskan bahwa tujuan dari kuliah umum ini adalah memberikan pemahaman menyeluruh kepada mahasiswa mengenai proses sistematis dalam menulis artikel ilmiah, mulai dari tahap penyusunan naskah hingga proses publikasi.

Hadir sebagai narasumber utama adalah Muhammad Yoga Firdaus, M.Ag., dan Susanti Vera, M.Ag., yang berbagi pengalaman mereka dalam menulis dan mempublikasikan artikel di jurnal bereputasi. Keduanya membahas langkah-langkah praktis dan strategi efektif dalam menghadapi tantangan publikasi di tingkat nasional maupun internasional.

Dr. Wildan Taufiq, M.Hum., yang bertindak sebagai moderator, mengarahkan jalannya diskusi secara interaktif, memungkinkan peserta untuk berdialog langsung dengan para narasumber. Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan terkait kendala dan solusi dalam proses penulisan ilmiah.

Dengan terselenggaranya acara ini, Pascasarjana UIN SGD Bandung berharap dapat mendorong mahasiswa untuk lebih aktif berkontribusi dalam dunia akademik melalui publikasi artikel ilmiah. Acara ini menjadi bukti komitmen UIN SGD Bandung dalam mendukung pengembangan kualitas pendidikan dan penelitian di lingkungan perguruan tinggi.