Prodi Magister (S2) Bimbingan Konseling Islam

Magister
Bimbingan Konseling Islam

Program Pascasarjana
UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Dr. Hj. Lilis Satriah, M.Pd.
Ketua Prodi Bimbingan Konseling Islam

Dr. Hajir Tajiri, M.Ag.
Sekretaris Prodi Bimbingan Konseling Islam

Rekognisi Global Untuk Calon Konselor Profesional

1.Tenaga Ahli: Pembimbing Islam, Konselor Islam, Penyuluh Islam:
Ahli di bidang Bimbingan, konseling dan Penyuluhan Agama: Tenaga Ahli Penyuluh Agama di Kemenag RI dan Lembaga swasta, Tenaga Ahli Perawatan Rohani Islam (Warois) di Rumah Sakit, Tenaga Ahli Pembimbing Mental di TNI, POLRI, LAPAS dan Instansi lainnya baik Negeri maupun Swasta.

Ahli di Bidang Bimbingan Konseling Pendidikan Islami: Tenaga Ahli Pembimbing dan Konselor di Madrasah, Sekolah, Pesantren dan Perguruan Tinggi Agama Islam.

Ahli di bidang Bimbingan, konseling dan Penyuluhan Keluarga, Industri dan sosial Islami: Tenaga Ahli Bimbingan dan Konseling Keluarga di KUA Kemenag RI, Tenaga Ahli Penyuluh KB di BKKBN, BPPKB dan lembaga swasta, Tenaga Ahli Penyuluh Anti Narkoba di BNN dan lembaga swasta, Tenaga Ahli Penyuluh Sosial di Kemensos dan Lembaga swasta, Tenaga Ahli Konselor dan penyuluh Paska Bencana atau tramuma healing di BPBD dan Lembaga swasta
2. Tenaga Ahli: Terapis Islami, Trainer Islami, Peneliti dan Konsultan ahli perencanaan bidang Bimbingan, Konseling dan Penyuluhan Islam.

Visi

“Menjadi Program Studi Magister (S2) yang unggul dan inovatif dalam bidang Bimbingan dan Konseling Islam berbasis wahyu memandu Ilmu dalam bingkai Akhlakul karimah pada Tingkat ASEAN Tahun 2025.”

Misi

  1. Menyelenggarakan Program Studi BKI S2 yang selaras dengan kebutuhan masyarakat dan perkembangan IPTEK berbasis wahyu memandu ilmu dalam bingkai akhlak karimah degan mengedepankan nilai-nilai moderasi beragama;
  2. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran dalam bidang ilmu bimbingan dan konseling Islam yang berpusat pada mahasiswa dengan menggunakan pendekatan yang efektif dan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi;
  3. Melakukan penelitian dan pengembangan bidang ilmu bimbingan dan konseling Islam serta mempublikasikannya dalam skala nasional dan internasional;
  4. Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat secara profesional dengan menerapkan ragam inovasi bidang bimbingan, konseling dan penyuluhan Islam;
  5. Menyelenggarakan tridarma perguruan tinggi yang berorientasi pada pembentukan jiwa entrepreneurship bidang bimbingan, konseling dan penyuluhan Islam; Melakukan kerjasama dengan berbagai kelembagaan nasional maupun internasional untuk meningkatkan kualitas program studi magister (S2) Bimbingan dan Konseling Islam;
  6. Menyelenggarakan tata pamong Program Studi BKI S2 Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung secara transparan dan akuntabel dengan melakukan penjaminan kualitas mutu secara berkelanjutan.

Tujuan

  1. Menghasilkan lulusan tenaga ahli berkualitas bidang bimbingan dan konseling Islam yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha
  2. Memiliki moral etika dan kepribadian yang baik dalam menyelesaikan tugas
  3. Memiliki kemampuan level 8 sesuai Peraturan Presiden RI nomor 8 tahun 2012 tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) khususnya bidang ilmu Bimbingan dan Konseling Islam
  4. Menghasilkan karya-karya ilmiah dan riset di bidang bimbingan dan konseling Islam berbasis
    wahyu memandu ilmu
  5. Menghasilkan karya-karya pengabdian kepada masyarakat berlandaskan bidang ilmu bimbingan
    dan konseling Islam berbasis wahyu memandu ilmu
  6. Menghasilkan kinerja program studi Magister Bimbingan dan Konseling Islam yang unggul dan
    inovatif untuk menjamin kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi secara berkelanjutan

Matakuliah

Filsafat BKI Kontemporer, Konseling dan Psikoterapi Religious, Psikologi Konseling, Konseling Industri dan Pengembangan SDM, Konseling Komunitas, Penyuluhan Komprehensif, Konseling Multikultural dan Moderasi Beragama, Isu-Isu Kontemporer BKI, Inovasi Media BKI, Konseling Sufistik, Profesionalisme dan Etika Profesi BKI, Komunikasi Terapeutik, Metodologi Penelitian BKI, Konseling Pemulihan Krisis dan Trauma, Asesmen BKI. Peminatan: Islamic Religious Counseling, Islamic Education Counseling, Islamic Family and Social Counseling, Islamic Mental and Spritual Counseling, Umrah and Hajj guidance, Post Disaster counseling. Matrikulasi dan
Ampulen: Filsafat Ilmu Dakwah, Kapita Selekta Dakwah.

Dosen Hombase

Homebase:Dr.H. Isep Zaenal Arifin, M.Ag (S3 BK UPI Bandung), Dr. Hj.Lilis Satriah, M.Pd (S3 BK UPI Bandung), Dr. Hajir Tajiri, M.Ag (S3 BK UPI Bandung BKI), Dr. H. Aep Kusnawan, M.Ag (S3 PI UIN Bandung), Dr. Dadang Ahmad Fadjar, M.Ag (S3 RS UIN Bandung), Sugandi Miharja, Ph.D (S3 Guidance & Counseling in Education Universiti Selangor Malysia). DTPS: Prof. Dr. H. Ahmad Sarbini, M.Ag., MMC, Prof. Dr. H. Dindin Solahudin, MA.,CHRA, Dr. H. Enjang AS, M.Ag., M.Si, CICS., Dr. H. Tata Sukayat, M.Ag., Dr. Dudy Imanuddin Effendi, M.Ag., Dr.H. Dadan Suherdiana, M.Ag, Dr. Aang Ridwan, M.Ag, Dr.H. Arif Rahman, M.Ag, Muhammad Irfan, P.hD, Dr. H. Iwan Setiawan. M.Ag, Dr. H. Dindin Jamaludin, M.Ag. CEPP, dan lainnya.

Gelar Akademik dan Beban Studi

Beban studi yang harus diselesaikan oleh mahasiswa Program Studi Magister Bimbingan Konseling Islam
sekurang-kurangnya 54 SKS yang didalamnya terdiri dari mata kuliah wajib dan 10 SKS penulisan tesis, masa studi 4 Semester (Perkiraan kuliah penuh) hingga 4 (empat) tahun. Program studi Magister Bimbingan Konseling Islam memberi gelar kepada lulusannya Magister Sosial (M.Sos) 

Syarat, Prosedur, Pendaftaran dan Pembiayaan

Syarat Akademik:

1) Memiliki ijazah Sarjana (S1) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (Negeri atau Swasta) atau Perguruan Tinggi lain terakreditasi untuk Program Magister,

2) Menyerahkan proposal tesis yang topiknya sesuai dengan Prodi pilihan untuk Program Magister,

3) Minimal IPK Jenjang Sarjana 3.00,

4) Menyerahkan rekomendasi
dari dosen senior atau pimpinan instansi (softcopy dilampirkan saat mengisi formulir online dan hardcopy saat pemberkasan).

Biaya Pendaftaran: sebesar Rp350.000,00.

Kelas A (Perkuliahan Senin – Kamis)

 

JENIS PEMBAYARAN

NOMINAL

SPP semester I

Rp  3.000.000,-

SPP semester II

Rp  3.000.000,-

SPP semester III

Rp  3.000.000,-

SPP semester IV

Rp  3.000.000,-

Sidang Munaqasah

Rp. 1.500.000,-

Wisuda

Rp.    600.000,;

TOTAL

Rp 14.450.000,-

 

 

            

Kelas B (Perkuliahan Jumat & Sabtu)

 

JENIS PEMBAYARAN

NOMINAL

SPP semester I

Rp  4.000.000,-

SPP semester II

Rp 4.000.000,-

SPP semester III

Rp  4.000.000,-

SPP semester IV

Rp  4.000.000,-

Sidang Munaqasah

Rp. 1.500.000,-

Wisuda

Rp.    600.000,;

TOTAL

Rp 18.450.000,-

M.Sos– Magister (S2)

4 semester (perkiraan studi penuh waktu)

Gedung Pascasarjana  – Kampus 2 
UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Akreditasi Nasional :
❯  –

Daftar Sekarang?

Kembangkan potensimu dengan mempelajari disiplin ilmu yang sesuai dengan minat dan rencana kariermu.

Perlu Bantuan

Apakah Anda menemui kesulitan atau memiliki pertanyaan seputar PMB UIN SGD?

Silakan mengakses laman FAQ (pertanyaan yang paling sering diajukan) melalui tautan di bawah ini untuk menemukan berbagai jawaban dari berbagai pertanyaan seputar PMB UIN SGD.